Dua Perampasan dalam Sehari
Jakarta - Dua aksi perampasan terjadi dalam sehari di Jakarta. Minggu (19/10) pukul 20.00 WIB, seorang wanita bernama Peni (22), terpaksa kehilangan harta berharganya saat bajaj yang tengah ditumpanginya melintas di Jalan Jembatan Tiga Raya, Pejagalan, Jakarta Utara.
Ketika itu korban yang baru saja pulang fitness bersama seorang rekannya, terperanjat kaget saat seorang lelaki tak dikenal tiba-tiba menghentikan laju bajaj yang ditumpangiya. Dibawah ancaman pisau, Peni dipaksa menyerahkan satu unit laptop, dua buah HP dan dua lembar pakaian fitness yang dibawanya. Puas mendapatkan hasil kejahatannya, pelaku kemudian melarikan diri. Selepas kepergian pelaku, Peni kemudian melapor ke Polsek Penjaringan, jakarta Utara.
Di hari yang sama, sekitar pukul 04.30, seorang lelaki beridentitas Drs. M. Tony Pangaribuan (57) turut menjadi korban kejahatan di Jalan Kayu Jati Raya, Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur. Selain mengambil mobil kijang Innova bernopol B 2636 OP, dompet berisi surat kendaraan dan SIM serta dua buah HP, pelaku juga melukai korban dengan senjata tajam ke bagian kepala, tangan kiri dan kaki korban. Kasus ini hingga kini ditangani Polsek Pulogadung, Jakarta Timur. (Bch)
Minggu, 19 Oktober 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar