Selasa, 16 September 2008

Kebakaran, 1 tewas

Kebakaran di Rawamangun, Lelaki Tua Tewas Terpanggang

Jakarta - Puluhan rumah yang berlokasi di Jalan Kayu Jati V, RW 05, Kelurahan Rawa Mangun, Pulogadung Jakarta Timur, Rabu (17/09) pagi terbakar. Seorang warga bernama H. Nasir (60) diketahui tewas terbakar dalam peristiwa tersebut.
Informasi yang berhasil dihimpun SH, kebakaran berlangsung sejak pukul 08.30 WIB. Menurut keterangan warga sekitar, sumber api bermula dari rumah kontrakan milik H. Rojali yang berlokasi di RT 6. Diduga sumber api berasal dari ledakan kompor gas. Hal itu diperkuat dengan didengarnya ledakan sebelum api membesar. “Angin kencang membuat api dengan cepat menjalar ke RT 10,” ujar Budi salah seorang warga RT 10. Sementara itu, keterangan yang diperoleh SH, korban tewas sebelumnya diketahui menderita penyakit stroke sehingga tak mampu keluar dari rumahnya saat jilatan si jago merah menghanguskan kediamannya.
Sebanyak 20 unit petugas Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Timur yang datang ke lokasi baru berhasil memadamkan kebakaran yang menghanguskan sedikitnya 30 rumah permanent yang umumnya merupakan kos-kosan dan kontrakan itu sekitar pukul 11.00 WIB. Jenazah korban kemudian dievakuasi petugas Polsek Pulogadung ke RSCM untuk divisum.
Petugas Polsek Pulogadung hingga kini masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran. Selain korban jiwa, kebakaran yang berlangsung sekitar 500 meter dari Kampus Universitas Negeri Jakarta tersebut diperkirakan memakan kerugian hingga ratusan juta rupiah. (Bachtiar)

Tidak ada komentar: